Pasti kalian yang lahir di era 90-an akan tahu salah satu band legendaris ternama di Indonesia yaitu Dewa19.
Popularitasnya pada saat itu yang sedang naik daun, Dewa19 menambah personil dan mengambil Ari Lasso sebagai vokalis.
Pada tahun 1994 ketika merilis album keduanya bertajuk “Format Masa Depan” drumer mereka Wawan keluar dari Dewa dan digantikan posisinya oleh Rere Reza.
Namun kedatangan Rere yang menggantikan Wawan tidak bisa bertahana lama, dia digantikan posisinya pada drum oleh Wong Aksan.
Baca juga: Inilah 6 Tipe Teman Yang Ada Dipertemanan
Di tahun 1995 Dewa19 kembali meluncurkan album ketiga dengan nama “Terbaik Terbaik. Album ini terjual 500 ribu copy dan laris dipasaran. Dipuncak perjalanan karirnya ini Dewa19 justru mengalami banyak masalah sehingga membuat vakum ini dunia musik. Keluarnya Wong Aksan dan terjeratnya Ari Lasso dan Wawan dengan masalah narkoba nampaknya menjadi salah satu alasan Dewa19 vakum.
Pada tahun 1997 Dewa19 mengganti namanya dengan menghilangkan angka 19 dan menjadi Dewa. Ini sebagai bentuk revolusi baru dari Dewa19.
Pada saat merilis album “Laskar Cinta” di tahun 2004, nama Dewa kembali diganti menjadi Dewa19. Kemudian pada tahun 2007 Dewa19 mengisi soundtrack film “Kamulah Satu-Satunya” yang bercerita tentang Baladewa sebutan dari fans dari Dewa19.
Baca juga: Cara Memaksimalkan Perangkat Hiburan Di Rumah
Dan pada akhirnya di tahun 2011 Once memutuskan untuk keluar dari Dewa19 dan memilih untuk bersolo karir. Semenjak itu akhirnya Dewa19 bubar dan sang pembentuk band ini yaitu Ahmad Dhani berkata, kalau disuatu saat Dewa19 menggelar konser itu sebagai bentuk nostalgia dari band ini.